Buat akun gratis dalam 5 menit! Daftar sekarang

Blog

Dapatkan update terbaru terkait industri fintech, produk Xendit dan dapatkan tips untuk mengembangkan produk Anda.

Ini 5 Tips Cerdas Lakukan Transaksi Aman Bagi Pengguna Kartu Debit dan Kartu Kredit

Xendit
Terakhir diperbarui: Agustus 27, 2020
 •  3 min read

Sebagian besar masyarakat lebih senang berbelanja dengan menggunakan kartu debit dan kartu kredit untuk membayar barang belanjaan. Karena pembayaran melalui metode ini dinilai mudah dan cepat, sehingga Anda tidak harus kerepotan untuk membawa uang tunai jika harga barang terbilang cukup mahal. Selain itu, penggunaan kartu untuk melakukan pembayaran juga sebagai upaya mengikuti perkembangan teknologi yang semakin mempermudah kepentingan masyarakat.

Penggunaan kartu debit dan kartu kredit sebagai alat transaksi yang terbilang mudah, bukan berarti tidak memiliki resiko. Berbagai tindak kejahatan yang telah terjadi seperti penipuan melalui sms dan telepon, skimming, email, dan sebagainya, mendorong pihak bank meningkatkan layanan keamanan untuk customer dalam menggunakan kartu debit atau kartu kredit.

Sebagai upaya antisipasi resiko yang mungkin terjadi, Anda perlu memahami fitur keamanan dan tips menjaga kartu Anda sebagai berikut.

Apa Saja Fitur Keamanan Kartu Debit dan Kartu Kredit?

Pihak bank terus melakukan upaya peningkatan pelayanan dalam menjaga keamanan transaksi yang dilakukan oleh pengguna kartu debit dan kredit. Fasilitas layanan tersebut diantaranya adalah fitur-fitur keamanan sebagai berikut.

1. Fasilitas Chip Pada Kartu Pengguna

Biasanya pada kartu bagian depan terdapat chip yang telah diberlakukan oleh hampir semua bank. Chip tersebut bertujuan untuk menjaga keamanan data melalui proses enkripsi pada chip, sehingga akan sulit dibaca. Fitur tersebut memungkinkan kartu sulit dikloning maupun diduplikasi. Sehingga dapat terhindar dari kasus semacam skimming atau pembobolan.

2. Concierge Global Khusus MasterCard

Tindak kejahatan terhadap kartu pengguna telah banyak terjadi, untuk itu antisipasi perlu dilakukan oleh pemegang kartu debit maupun kartu kredit. Untuk pengguna MasterCard terdapat layanan Concierge Global atau layanan darurat yang dapat Anda andalkan ketika sedang dalam perjalanan atau travelling.

Melalui fitur tersebut, Anda bisa memperoleh uang cash darurat dalam waktu dua jam. Selain itu, pihak bank selanjutnya memproses kartu yang baru dalam waktu tertentu. Untuk Amerika Serikat adalah 24 jam, sementara untuk global atau seluruh dunia adalah 48 jam. Anda dapat melakukan pemrosesan concierge global dengan mudah yaitu dengan menelepon pihak bank terkait untuk segera diberikan bantuan.

3. Notifikasi Lewat SMS

Anda perlu mengontrol transaksi secara rutin pada kartu debit maupun kartu kredit milik Anda. Karena hal ini akan memudahkan Anda dalam mengawasi transaksi. Sehingga jika terdapat transaksi yang mencurigakan Anda dapat langsung menghubungi dan melapor pihak bank untuk mengatasi masalah yang terjadi.

Hampir semua bank di Indonesia memiliki fitur notifikasi lewat SMS yaitu dengan mengirimkan pemberitahuan secara otomatis untuk setiap transaksi melalui kartu debit atau kartu kredit yang dimiliki pengguna. Anda dapat mencatat atau melakukan pengecekan transaksi dari notifikasi tersebut. Jika layanan pemberitahuan melalui SMS belum dapat Anda manfaatkan, Anda dapat mendaftarkan kartu ke bank untuk bisa menggunakan layanan.

4. Pemberian PIN ATM

Fitur PIN ATM telah diberikan oleh semua bank kepada penggunanya. Fitur yang sudah sering dimanfaatkan pengguna ini bertujuan untuk memberikan perlindungan dalam bentuk keamanan pengguna kartu, sehingga pengguna bisa leluasa berbelanja secara offline maupun online.

Source: says.com

Melalui PIN yang diberikan kepada pengguna, pihak lain selain pemegang kartu tidak dapat menggunakan atau mengakses kartu debit maupun kartu kredit Anda. Sebisa mungkin Anda harus merahasiakan PIN tersebut agar terjamin keamanannya.

5. Proteksi Bebas Kewajiban Bayar

Sebagian besar bank di Indonesia menerbitkan MasterCard dengan tujuan memberikan fasilitas bebas biaya kepada para pengguna. Bebas biaya tersebut biasanya diberikan untuk transaksi belanja online maupun offline seperti di mall. Kebijakan ini ditetapkan pihak bank untuk mengingatkan pengguna kartu debit dan kartu kredit untuk tetap melindungi dan menjaga kartu yang dimiliki.

Pengguna kartu dapat memanfaatkan platform belanja online yang telah menerapkan sistem payment gateway pada toko online-nya. Karena payment gateway seperti Xendit yang telah digunakan oleh banyak toko online di Indonesia memberikan proteksi dan keamanan pada kartu pengguna saat melakukan transaksi. Sehingga Anda tidak perlu khawatir akan terjadinya penipuan saat berbelanja.

Bagi pemilik toko online, menerapkan payment gateway seperti Xendit untuk toko online sangat penting. Selain bisa memberikan berbagai fasilitas kepada pelanggan, keamanan dan kemudahan transaksi juga terjamin. Apabila Anda memiliki pertanyaan seputar keamanan kartu debit dan kartu kredit maupun payment gateway di Indonesia, jangan ragu untuk menghubungi Tim Xendit yang siap melayani Anda. Manfaatkan sekarang juga free trial yang ditawarkan Xendit khusus untuk Anda.

Artikel terkait

You’re currently on our [current] site. Would you like to visit our [suggest] site instead?