Dalam melakukan transaksi online, konsumen menginginkan pengalaman berbelanja yang lancar. Sudah banyak terbukti jika kecepatan proses checkout dan pembayaran memiliki dampak signifikan pada tingkat konversi dan keputusan konsumen untuk menjadi pelanggan tetap dan kembali melakukan pemesanan.
Seiring dengan ekspansi solusi pembayaran kami di wilayah Asia Tenggara, tim engineer kami telah melakukan peningkatan kinerja pada API kami di berbagai produk untuk memastikan pelanggan Anda mendapatkan pengalaman pembayaran yang terbaik.
Kini, dengan senang hati kami mengumumkan pencapaian penting bahwa:
API Xendit sekarang 3x lebih cepat dari sebelumnya untuk semua pelanggan di Asia Tenggara.
Bagaimana kinerja API pembayaran memengaruhi pengalaman pembayaran?
Transaksi cepat adalah kunci untuk menarik dan mempertahankan pelanggan tetap.
Survei terbaru menunjukkan bahwa 28% pelanggan menginginkan penyelesaian proses checkout dalam waktu kurang dari dua menit; 66% dalam waktu kurang dari empat menit. Selain itu, 70% pelanggan menyatakan bahwa kecepatan halaman memengaruhi keputusan pembelian mereka. Proses checkout yang lambat juga dapat menyebabkan bisnis kehilangan pelanggan potensial melalui rekomendasi lisan, yang berkontribusi hingga 13% dari penjualan.
Secara sederhana, proses pembayaran yang lambat dan melelahkan dapat mengganggu pengalaman berbelanja pelanggan. Hal ini dapat menyebabkan pelanggan kehilangan kepercayaan terhadap brand hingga meninggalkan kesan negatif.
Kinerja API yang lebih cepat mengarah pada pemrosesan transaksi yang lebih andal dan mengurangi kemungkinan timeout yang menyebabkan transaksi gagal. Hal ini akan berimbas pada pengalaman pelanggan yang lebih baik, peningkatan kepercayaan dalam pemrosesan pembayaran—yang sangat penting untuk transaksi dengan nilai tinggi—dan pada akhirnya, peningkatan tingkat konversi dan pendapatan.
Pencapaian Kami: Kinerja API 3x Lebih Cepat
Peningkatan ini berlaku untuk semua API Xendit. Dalam operasional sehari-hari, berikut adalah peningkatan yang bisa pelanggan Anda dapatkan:
Produk | Dampak |
API Pembayaran (VA, E-Wallet, Direct Debit, QR, Kartu, OTC, Paylater) |
|
Payment Link / Checkout |
|
API Pembayaran, termasuk Remitansi |
|
XenPlatform |
|
Terlepas dari hal teknis, peningkatan signifikan penggunaan API berpengaruh pada efektivitas bisnis Anda. Proses API yang cepat juga memengaruhi proses transaksi yang bisa meningkatkan operasional Anda dalam hal:
- Pengalaman Pelanggan yang Lebih Baik: Pelanggan bisa melakukan pembayaran dengan lebih cepat dan lancar, berkontribusi pada pengalaman keseluruhan transaksi yang lebih baik, peningkatan kepercayaan, hingga peningkatan konversi.
- Lebih Andal: Penurunan latensi memastikan sistem pembayaran yang lebih dapat diandalkan, mengurangi gangguan pada operasional bisnis Anda, terutama selama lonjakan traffic di periode penjualan tertentu.
- Peningkatan Skalabilitas: Efisiensi yang ditingkatkan memungkinkan lebih banyak pemrosesan volume transaksi, sehingga bisnis Anda bisa berkembang tanpa hambatan.
Bagaimana kami bisa mencapainya?
Engineer kami berhasil mengoptimalkan sistem inti untuk meningkatkan kinerja API dan server dengan menggunakan hardware terbaik yang andal.
Selain itu, kami memindahkan infrastruktur inti kami lebih dekat ke pelanggan, memungkinkan kami untuk menggunakan teknologi geosteering canggih untuk mendukung pelanggan di wilayah Asia Tenggara. Teknologi ini memungkinkan kami untuk mengarahkan traffic Anda ke server terdekat, dan memastikan kinerja terbaik untuk API request Anda.
Komitmen Xendit untuk terus meningkatkan layanan
Pencapaian ini adalah bukti dedikasi tim engineer kami untuk menjaga standar tinggi dalam menyediakan infrastruktur pembayaran yang lebih cepat dan lebih dapat diandalkan bagi Anda. Ini hanya merupakan langkah awal dalam perjalanan berkelanjutan kami, karena kami terus berkomitmen untuk melakukan perbaikan secara berkelanjutan dan menjelajahi cara-cara untuk meningkatkan layanan kami agar dapat memenuhi kebutuhan pelanggan yang terus berkembang.
Terima kasih telah memilih Xendit sebagai mitra terpercaya untuk memberdayakan bisnis Anda. Kami berharap peningkatan ini memberikan perubahan positif bagi pelanggan dan juga bisnis Anda. Jika Anda tertarik untuk menjelajahi API kami, kunjungi Referensi API kami di sini.
Hal ini membuat proses checkout, loading, dan pembayaran dapat dilakukan lebih cepat sehingga memberikan pengalaman pembayaran yang lebih nyaman, terpercaya dan menyenangkan bagi pelanggan.
Pelanggan kami kini bisa menikmati pengalaman checkout yang lebih efisien dan cepat, menjadikan kemitraan kami dengan Xendit sangat berharga."