Bisnis dropship adalah bisnis yang menggiurkan bagi pebisnis pemula. Sebab, Anda tidak perlu repot untuk mengirimkan dan menyimpan barang. Anda hanya menerima pesanan kemudian mengabarkan kepada supplier, dan mereka lah yang mengirimkan pesanan dengan atas nama Anda.
Anda hanya memerlukan kuota internet yang mencukupi, relasi yang apik dengan supplier, dan memiliki media promosi yang baik terutama media sosial. Selain di media sosial, agar meningkatkan penjualan produk, Anda bisa membuat akun di marketplace.
Anda pun tidak perlu repot untuk membuat konten. Sebab, biasanya dari supplier telah diberikan konten. Namun, agar menguatkan brand, Anda bisa membuat konten asalkan berhubungan dengan produk. Konten yang Anda tampilkan berisi foto, nama produk, ukuran, dan yang paling penting adalah harga.
Yang perlu diketahui, harga yang Anda tampilkan adalah harga jual yang telah ditetapkan supplier. Sedangkan harga khusus bagi Anda cukup diketahui di laporan yang telah Anda susun.
Kegiatan dropship adalah kegiatan yang menguntungkan. Berbasis distribusi, Anda bisa melakukan kegiatan tersebut di mana dan kapan saja. Dropship sangat cocok bagi Anda yang baru mencoba berbisnis.
Namun, apakah dropship adalah kegiatan yang benar-benar menguntungkan bagi pebisnis pemula? Simak dan baca baik-baik penjelasan berikut.
1. Minim Modal
Jika Anda ingin mencoba berbisnis dengan modal yang minim, dropship adalah kegiatan yang cocok bagi Anda. Tak hanya itu, mahasiswa yang ingin mendapatkan tambahan uang jajan maka dropship adalah kegiatan yang bisa membuat tebal dompet. Jika Anda ingin mengisi waktu luang yang bermanfaat, dropship bisa menjadi pekerjaan sampingan.
Modal yang minim menjadi salah satu alasan mengapa kegiatan dropship akan menjamur kembali. Terlebih di saat pandemi seperti ini, orang-orang yang ingin kembali berbisnis butuh pemasukan yang cukup tanpa perlu repot memikirkan modal.
2. Minim Risiko
Anda tidak perlu khawatir menjalankan kegiatan dropship. Sebab, dropship adalah kegiatan yang minim risiko. Hal ini disebabkan Anda tidak perlu mengirimkan dan menyimpan produk. Percayakan kemasan produk Anda kepada supplier. Anda juga tidak perlu khawatir untuk memikirkan biaya sewa tempat atas produk. Supplier lah yang akan menyimpan produk Anda
Anda hanya perlu memastikan konsumen agar nyaman bertransaksi dengan Anda. Supplier akan sangat terbantu dengan keberadaan Anda. Sehingga, bisnis berjalan lancar dan tingkat penjualan akan meningkat.
3. Tidak Ada Batasan Waktu dan Tempat Tertentu
Inilah yang menarik dari dropship. Kegiatan dropship adalah kegiatan yang dapat Anda lakukan sambil rebahan di kasur. Apalagi ketika masa pandemi seperti ini, dan pergerakan Anda hanya sebatas di rumah, dropship adalah pilihan yang tepat untuk mencari penghasilan.
Anda dapat melayani konsumen kapan saja. Bahkan jika perlu, Anda bisa melakukannya selama pagi hingga malam. Toh, Anda hanya perlu mencatat transaksi kemudian meneruskannya kepada supplier. Yang paling penting, melayani konsumen dengan tepat dan berikan respons yang cepat agar tidak ada keterlambatan pengiriman.
4. Produk Bisa Variatif
Yang menyenangkan dari dropship adalah Anda bebas memilih produk mana saja. Tidak terbatas harus menjual produk yang diminta supplier. Sebab, Anda lah yang lebih memahami pasar. Anda pula yang mengetahui target pasar. Sehingga, kebutuhan akan produk tergantung dengan konsumen.
Jika memang membutuhkan banyak produk, ambil saja. Namun jika ingin produk yang dengan jumlah kecil, itu pun tidak menjadi masalah.
5. Kegiatan yang Selow
Sering kali Anda didesak dalam pekerjaan. Anda menghadapi deadline yang luar biasa. Jadwal tugas sangat berlimpah. Maka dari itu, dropship adalah alternatif bagi Anda yang ingin berbisnis tanpa ada tuntutan. Sebab, Anda lah yang mengatur kapan waktu yang tepat untuk melayani konsumen. Anda juga yang bebas mengontrol kapan hari libur.
Agar nantinya penjualan melalui metode dropship dapat berlangsung lancar dan efektif, pastikan pula bisnis Anda menautkan metode pembayaran yang sesuai dengan preferensi pelanggan.
Menerima pembayaran sesuai dengan preferensi pelanggan dapat meningkatkan penjualan bagi bisnis Anda. Dengan Xendit, Anda dapat menerima pembayaran melalui e-wallet, virtual account (transfer bank), kartu kredit/debut, gerai retail dan cicilan tanpa kartu kredit.
Daftar sekarang tanpa dikenakan biaya pengaturan dan perawatan, hanya bayar sesuai penggunaan. Cari tahu selengkapnya mengenai Xendit di website kami atau segera daftar dan coba demo gratis Xendit sekarang!