Harbolnas atau Hari Belanja Nasional, adalah festival belanja yang rutin dilakukan setiap tahun di Indonesia pada 12 Desember. Di balik kefamiliaran tren belanja online, ternyata Harbolnas masih memiliki dampak yang signifikan terhadap perkembangan ekonomi di Indonesia.
Di 2022, transaksi yang terjadi di Harbolnas selama 11 hingga 13 Desember mencapai Rp22.7 miliar. Produk lokal melalui para Usaha Kecil Menengah (UKM) menyumbang setengah dari pemasaran dengan total Rp10 miliar.
Nilai transaksi yang fantastis ini menandakan keberlanjutan Harbolnas yang masih memegang kunci penting penyelenggaraan festival berbelanja di Indonesia.
Karena itulah, melalui artikel ini kami ingin memberikan insight menarik yang bisa membantu mengembangkan bisnis Anda, khususnya menuju perayaan Harbolnas 12 Desember 2023 mendatang.
1. Tren Midnight dan Flash Sale
Menunggu hingga malam hari untuk mendapatkan midnight sale, atau berjaga-jaga di waktu tertentu untuk memperoleh penawaran menarik flash sale, mungkin menjadi ciri khas dari diskon di Harbolnas. Kepopuleran istilah midnight sale dan flash sale menunjukkan peningkatan minat pelanggan untuk mendapatkan diskon eksklusif.
Dengan tren ini, bisnis Anda sebaiknya bisa mengenali daya tarik penawaran eksklusif tengah malam dan memanfaatkan tren ini secara strategis. Membuat kampanye midnight sale atau flash sale yang ringkas dengan pesan yang jelas dapat menarik perhatian pelanggan selama Harbolnas.
Tak hanya itu, penting juga untuk mengoptimalkan opsi pembayaran situs web supaya pelanggan bisa melakukan transaksi secara lancar ketika berbelanja pada periode ini.
2. Persiapan Early-Bird
Sebelum periode diskon, biasanya pembeli melakukan beberapa trik seperti menambahkan barang yang diinginkan ke produk favorit, menyetel alarm hingga riset untuk mengetahui platform belanja yang lebih baik–apakah melalui website atau aplikasi.
Poin ini berkaitan dengan tren sebelumnya, sehingga ketika sudah memiliki persiapan yang matang, pelanggan bisa langsung melakukan proses checkout dan pembayaran.
Dengan tren ini, bisnis Anda sebaiknya bisa memanfaatkan pentingnya persiapan awal dengan melibatkan pelanggan melalui promosi pre-Harbolnas dan sneak peek eksklusif untuk mendapatkan perhatian mereka.
Pertimbangkan untuk menyiapkan katalog interaktif atau tampilan virtual yang memamerkan produk unggulan Anda sebelum periode Harbolnas. Ini akan menciptakan semacam antisipasi dan mendorong pertimbangan awal dari calon pelanggan.
Memberikan akses awal atau penawaran eksklusif bagi mereka yang merencanakan lebih awal dapat lebih mendorong pembeli dan meningkatkan pengalaman mereka secara keseluruhan.
3. Berbelanja di berbagai platform
Sebagai pasar e-commerce terbesar kesembilan, tingkat penetrasi e-commerce Indonesia tumbuh hampir 40% dari 2017 hingga 2022. Pertumbuhan ini mencerminkan evolusi digital yang cepat di negara ini dan ketergantungan yang semakin meningkat pada platform online untuk berbagai kebutuhan konsumen. Dengan beragam pilihan, pelanggan dapat dengan mudah membandingkan harga dan penawaran promosi di berbagai platform.
Dengan tren ini, bisnis Anda sebaiknya bisa secara strategis mengoptimalkan kehadiran di berbagai platform, memberikan pengalaman yang lancar dan user-friendly.
Menyesuaikan strategi pemasaran, memantau daya saing harga, dan menerapkan program loyalitas yang terpadu adalah langkah-langkah penting untuk menarik dan mempertahankan pelanggan yang menggunakan banyak platform untuk berbelanja online.
4. Pilihan pembayaran digital populer
Pembayaran digital selama Harbolnas terus berkembang, dengan berbagai opsi seperti kartu kredit, dompet digital, dan transfer bank. Selain itu, popularitas pembayaran Buy Now, Pay Later (BNPL) juga semakin meningkat.
Ini akan memberikan fleksibilitas kepada konsumen untuk melakukan pembelian dan mengelola pembayaran mereka dalam cicilan. Inovasi ini sejalan dengan perubahan preferensi konsumen Indonesia dalam perilaku pembayaran, dan dapat meningkatkan pengalaman mereka berbelanja di periode Harbolnas.
Dengan tren ini, bisnis Anda sebaiknya bisa secara strategis mengadopsi metode pembayaran ini untuk menarik calon pelanggan yang lebih luas dan meningkatkan penjualan secara keseluruhan.
Transparansi dan edukasi tentang BNPL bisa memastikan pelanggan membuat keputusan pembelian secara berkesadaran dan juga berkontribusi pada kesuksesan festival belanja online ini.
Penekanan pada teknologi pembayaran yang aman dan lancar juga menegaskan komitmen terhadap pengalaman pembayaran digital yang positif selama Harbolnas.
5. Mengurangi cart abandonment
Sebuah studi mengungkapkan adanya 86% tingkat shopping cart abandonment atau peninggalan keranjang belanja di antara pengguna yang berbelanja online melalui aplikasi seluler.
Angka yang tinggi ini disebabkan oleh beberapa faktor, seperti: biaya tambahan yang timbul selama proses checkout (termasuk biaya pengiriman dan pajak), persyaratan wajib untuk mendaftar di platform, proses checkout yang rumit, hingga opsi metode pembayaran yang terbatas.
Dengan mengenali faktor tersebut, Anda bisa mencari celah untuk mendapatkan kembali penjualan yang hilang dari shopping cart abandonment.
Dengan tren ini, bisnis Anda sebaiknya bisa mempertimbangkan langkah-langkah berikut:
- Mempermudah proses checkout untuk meningkatkan kelancaran pelanggan
- Menawarkan harga yang transparan dan menghindari biaya tak terduga
- Memberikan opsi checkout tanpa harus mendaftar untuk meminimalkan hambatan pendaftaran, dan
Mendiversifikasi metode pembayaran untuk menjangkau audiens yang lebih luas.
6. Live Shopping
Sebuah studi mengungkapkan bahwa 83% orang Indonesia secara aktif menonton tayangan live shopping, dan para pebisnis yang berpartisipasi dalam platform interaktif ini mencapai tingkat konversi hingga 30%, melebihi platform e-commerce tradisional.
Integrasi yang lancar dalam pengalaman live shopping, seperti memungkinkan interaksi secara real-time antara pedagang dan calon pembeli, menjadi salah satu daya tarik utama bagi para calon pembeli.
Dengan tren ini, bisnis Anda sebaiknya bisa mempertimbangkan untuk menghadirkan live shopping sebagai saluran penjualan strategis. Studi yang sama menekankan bahwa brand yang mengadopsi live shopping mendapatkan tingkat konversi tiga kali lebih tinggi dibandingkan dengan yang menggunakan metode e-commerce konvensional.
Sehingga, mengadopsi tren live shopping tidak hanya sejalan dengan preferensi konsumen tetapi juga menawarkan platform yang dinamis dan menarik untuk meningkatkan penjualan.
7. Kerjasama dengan influencer
Para influencer media sosial memiliki pengaruh besar dalam meningkatkan penjualan Harbolnas. Sebagai contoh, beberapa waktu yang lalu dalan event Shopee Live!, Ruben Onsu mencetak rekor dengan menghasilkan revenue sebesar Rp16 miliar selama kampanye 9.9.
Ini membuktikan bahwa adanya pengaruh influencer dalam meningkatkan penjualan selama Harbolnas.
Dengan tren ini, bisnis Anda sebaiknya bisa bermitra secara strategis dengan beberapa influencer yang sesuai dengan demografi target bisnis Anda. Hal ini dapat secara signifikan berkontribusi pada kesuksesan kampanye Harbolnas Anda, memaksimalkan jangkauan dan memanfaatkan kredibilitas influencer untuk mendorong konversi.
Pertimbangkan untuk bisa melakukan promosi kolaboratif, penawaran eksklusif, dan sesi interaktif untuk mengoptimalkan manfaat dari kemitraan dengan para influencer. Sehingga, Anda bisa menciptakan situasi saling menguntungkan baik bagi pebisnis dan para influencer.
Sebagai kesimpulan, Harbolnas tetap menjadi acara penting di Indonesia dan seiring dengan insight yang kami berikan di atas, jelas bahwa Harbolnas bukan hanya tentang berbelanja tetapi juga merupakan peluang strategis bagi bisnis untuk terlibat secara efektif dengan target pasar Anda.
Jadi, menjelang Harbolnas, kami ingin mendorong bisnis Anda untuk bisa menyesuaikan strategi dengan tren terbaru yang telah kami sajikan dan menjalin hubungan yang berkelanjutan dengan para konsumen.
Selamat Harbolnas, dan semoga bisnis Anda selalu sukses!