Kunci untuk meraih kesuksesan dalam berbisnis adalah berani mencoba. Di media sosial, Anda bisa melakukannya. Salah satu media sosial yang layak Anda coba adalah Instagram. Selain fiturnya yang beraneka ragam, hashtag Instagram juga memiliki keunggulan tersendiri.
Jika Anda melihat profil Instagram yang menjual produk atau menjadi toko online, Anda bisa melihat ada banyak hashtag Instagram yang dituliskan. Hal ini menjadi penting. Selain menjaring pelanggan baru, untuk memperkuat brand equity.
Maka, cara yang perlu Anda lakukan adalah amati, tiru, dan modifikasi. Sehingga Anda juga bisa meningkatkan penjualan dari hashtag Instagram. Agar lebih memperdalam pengetahuan tentang hashtag Instagram, Anda bisa mempraktikkan cara-cara di bawah ini.
3 Cara Menggunakan Hashtag Instagram
Tentukan Kata Kunci yang Spesifik
Jika Anda baru saja membuka toko online, jangan lupa gunakan media sosial bernama Instagram. Di setiap fitur Instagram, ada banyak kelebihan yang bisa Anda maksimalkan. Salah satunya adalah hashtag Instagram.
Oleh karena itu, agar pelanggan mudah menemukan toko online Anda maka buatlah kata kunci yang spesifik. Misal jika produk yang Anda jual adalah kuliner, gunakan hashtag yang bercirikan kuliner. Kata kunci spesifik membuat konsumen mudah mengingat toko online Anda.
Semakin spesifik kata kunci yang Anda pakai, semakin besar produk Anda ditemukan pelanggan, dan semakin besar pula terjadi peningkatan penjualan.
Gunakan Hashtag di Instagram Stories
Mengapa Instagram sering digunakan pebisnis untuk menjualkan produk? Jawabannya karena aneka fitur Instagram yang menarik. Salah satunya adalah Instagram Stories. Dalam sebuah penelitian, pengguna Instagram Stories mencapai 400 juta setiap harinya. Maka, bisa Anda bayangkan apabila pebisnis mampu memanfaatkannya dengan baik.
Untuk memanfaatkannya, Anda bisa menambahkan hashtag Instagram di setiap story yang Anda buat. Sebab, setiap hashtag yang tercantum memancing rasa penasaran pelanggan. Maka, kata kunci spesifik yang telah Anda rancang perlu segera ditaruh di setiap story. Sehingga, Anda bisa meningkatkan angka penjualan sekaligus engagement pada toko online Anda.
Pasang Hashtag di Bio Profil
Cara ini bisa dibilang cara yang unik. Akan tetapi berapa banyak orang yang akan melihat bio profil Anda? Jawabannya bisa Anda temukan di insight. Setiap konten yang Anda buat pasti akan menjadi perhatian bagi konsumen. Maka, Anda perlu memaksimalkan konten dengan sebaik dan serapi mungkin.
Jika konten Anda rapi dan baik, konsumen akan penasaran kemudian menuju bio profil Anda. Maka, ini penting untuk mencantumkan hashtag Instagram di bio profil Anda. Sebab, ini juga menjadi salah satu promosi yang cukup ampuh.
Baca juga: Menggunakan LinkTree di bio Instagram
Ketika Anda mengetahui bagaimana cara memanfaatkan hashtag Instagram untuk kebutuhan bisnis, Anda siap membawa bisnis lebih baik. Agar bisnis kian berkembang, gunakan metode pembayaran yang sesuai dengan preferensi pelanggan.
Menerima pembayaran sesuai dengan preferensi pelanggan dapat meningkatkan penjualan bagi bisnis Anda. Dengan Xendit, Anda dapat menerima pembayaran melalui e-wallet, virtual account (transfer bank), kartu kredit/debit, gerai retail dan cicilan tanpa kartu kredit.
Jika Anda berjualan di media sosial seperti Instagram ataupun menggunakan aplikasi chatting seperti WhatsApp, Anda juga dapat menggunakan Xendit dengan fitur payment link. Buat payment link melalui dasbor Xendit Anda, tanpa memerlukan skill teknis sedikit pun. Bagikan link yang Anda buat kepada pelanggan dan Anda akan dapat menerima beragam metode pembayaran yang terintegrasi dengan Xendit.
Daftar sekarang tanpa dikenakan biaya pengaturan dan perawatan, hanya bayar sesuai penggunaan. Cari tahu selengkapnya mengenai Payment Gateway Terbaik di website kami atau segera daftar dan coba demo gratis Xendit sekarang!