Harbolnas atau sering dikenal dengan Hari Belanja Online Nasional merupakan salah satu momen yang paling dinantikan masyarakat. Sebab, pada hari tersebut telah menjadi salah satu hari penting bagi para pecinta belanja online. Pada momen Harbolnas biasanya para penjual produk online atau pemilik e-commerce mengadakan promo yang sangat menguntungkan bagi customer.
Selain itu, berbagai macam produk brand juga berpartisipasi dalam perayaan Harbolnas dengan menetapkan harga promo dan diskon besar-besaran untuk produk mereka. Sehingga membuat customer merasa rugi jika tidak melakukan pembelian.
Karena dari momen ini, customer dapat memiliki kesempatan untuk mendapatkan produk yang mereka inginkan. Tidak sedikit pula masyarakat yang dengan sengaja menyiapkan budget untuk momen ini.
Jumlah total transaksi Harbolnas di tahun sebelumnya adalah sebesar 4,7 triliun rupiah. Hal ini disebabkan oleh antusiasme masyarakat yang tinggi. Di samping itu, peran strategi media pada momen yang tepat sangat mendukung suksesnya hari besar tersebut.
Dari sini, para pemilik brand berlomba-lomba menentukan aktivitas marketing, strategi media maupun konten yang tepat sasaran untuk mengambil peluang dalam momen ini. Tujuan utamanya tidak lain adalah untuk mendapatkan jumlah penjualan yang sebanyak-banyaknya.
Strategi marketing yang memiliki peran cukup penting untuk momen Harbolnas adalah konten. Sebab, konten memberikan informasi tentang produk kepada customer. Sehingga memberikan peluang yang lebih besar kepada mereka untuk membeli produk atau brand yang ditawarkan saat Harbolnas berlangsung. Terdapat tiga jenis konten yang ampuh untuk menarik minat pembaca, diantaranya sebagai berikut.
1. Influencer Review
Konten terkait ulasan atau review merupakan salah satu konten yang perlu Anda pertimbangkan untuk diimplementasikan dalam bisnis Anda. Biasanya review tersebut berupa penilaian positif lewat video berdurasi pendek, dan disampaikan atau dipublikasikan oleh seorang influencer.
Dari konten review tersebut, Anda dapat meyakinkan customer melalui informasi terkait berbagai manfaat produk. Prediksi waktu terbaik untuk mengumumkan konten terkait Harbolnas yaitu dua minggu sebelumnya.
2. Influencer Discovery
Influencer discovery merupakan jenis konten yang ditampilkan dalam bentuk casual high traffic videos. Dalam konten ini, brand dapat melakukan kerjasama dengan influencer media sosial untuk membuat video dengan melibatkan talent video adalah seorang influencer yang sedang menggunakan, memuji, atau hanya menunjukkan produk Anda yang dipromosikan. Biasanya bentuk konten berupa soft selling, tujuannya adalah untuk meningkatkan awareness produk Anda kepada calon customer terhadap produk yang ditawarkan maupun dipromosikan.
3. Zero Moment of Truth (ZMOT)
Anda sebagai marketer dapat menampilkan konten terkait last minute endorsement and offers dalam bentuk video pendek yang menunjukkan keberhasilan konsumen ketika menggunakan produk tertentu yang Anda promosikan. Pada Zero Moment of Truth (ZMOT), Anda bisa menambahkan call to action yang bertujuan memanggil calon customer melakukan aksi pembelian setelah melihat konten tersebut. Satu hari sebelum Harbolnas biasanya merupakan waktu terbaik untuk meluncurkan konten ini.
Anda tidak dapat menolak bahwa konten memiliki peran sangat penting untuk mendorong aktivitas marketing ketika Harbolnas berlangsung. Lewat konten tersebut, memungkinkan marketer memperoleh peluang conversion rate sesuai dengan yang diharapkan. Sebab, untuk meningkatkan rasio konversi tidak membutuhkan biaya yang tinggi, akan tetapi Anda perlu membuat konten yang berkualitas tinggi.
Di samping konten, unsur lain yang wajib Anda perhatikan saat momen Harbolnas yaitu dengan memahami pengalaman konsumen. Pengalaman tersebut diantaranya merupakan pengalaman pribadi yang dilakukan saat berbelanja ketika momen Harbolnas.
Misalnya, saat Harbolnas kebanyakan masyarakat yang berbelanja online mengalami kejadian yang tidak menyenangkan seperti penipuan. Solusi yang tepat untuk mengatasi permasalahan tersebut di hari berikutnya adalah melalui pembuatan situs serta saluran berbelanja dengan navigasi yang mudah digunakan pembeli.
User Interface (UI) dan User Experience (UX) memiliki pengaruh yang besar pada conversion rate. Anda juga perlu mengetahui proposisi dari brand yang Anda miliki, sehingga dapat menentukan campaign secara khusus yang menunjang peningkatan penjualan ketika Harbolnas.
Selain konten, hal lain yang juga penting dan harus Anda sediakan untuk customer adalah kemudahan dalam bertransaksi. Ketika calon pembeli telah membaca konten berkualitas tentang perusahaan dan produk Anda, maka bisa terjadi kemungkinan peningkatan penjualan.
Saat melakukan pembelian, pembeli cenderung tidak mau repot dalam proses transaksi. Untuk itu, layanan transaksi toko online yang menyediakan kemudahan, mendorong calon pembeli deal dan tidak ragu melakukan pembayaran.
Dalam menanggapi hal ini, pemilik toko online bisa menggunakan payment gateway seperti Xendit sebagai sistem pembayarannya. Sebab, Xendit menawarkan fitur penerimaan pembayaran yang terintegrasi. Metode-metode pembayaran yang diintegrasi oleh Xendit adalah transfer bank, kartu kredit, virtual account, serta retail outlet seperti Alfamart.
Dengan adanya berbagai jenis metode pembayaran yang dapat diterima suatu toko online, tentu saja peluang untuk mendatangkan pembeli semakin besar. Anda bisa mengajukan pertanyaan-pertanyaan seputar payment gateway maupun fitur-fitur Xendit dengan menghubungi tim support yang siap membantu Anda.
Cari tahu selengkapnya mengenai Payment Gateway Terbaik di website kami atau segera daftar dan coba demo gratis Xendit sekarang!