Persaingan bisnis adalah suatu kompetisi antara para pengusaha yang ingin mendapatkan keuntungan, pangsa pasar, serta jumlah penjualan yang tinggi atas produk yang biasanya serupa. Persaingan dalam dunia bisnis sudah menjadi sesuatu hal yang lumrah ditemui, termasuk dalam bisnis UKM.
Sebagai bisnis yang sedang berkembang, para pelaku bisnis UKM membutuhkan langkah-langkah jitu dalam menghadapi persaingan bisnis UKM. Berikut ini adalah beberapa strategi terbaik yang dapat Anda terapkan untuk memasarkan produk Anda dengan lebih efektif.
Fokus Pada Perluasan Brand
Banyak dari pelaku bisnis UKM yang salah langkah di awal. Sebagai bisnis yang masih dalam tahap berkembang, kesalahan terbesar dalam bisnis UKM adalah mencari keuntungan yang besar.
Keuntungan bukanlah hal pertama yang harus diraih. Fokus utama Anda adalah mengenalkan produk ke pasar yang lebih luas. Pastikan brand dan produk yang Anda tawarkan dapat dikenal oleh masyarakat luas, sehingga dapat memberikan keuntungan dalam jangka panjang. Setelah produk Anda dikenal oleh masyarakat luas, keuntungan akan datang dengan sendirinya.
Pahami Pesaing Bisnis
Agar produk Anda dapat diterima oleh masyarakat, salah satu hal penting yang harus dilakukan adalah mengalahkan kompetitor bisnis Anda. Pahami kelebihan dan kelemahan kompetitor bisnis Anda, sehingga Anda bisa melakukan evaluasi kepada produk yang akan Anda tawarkan.
Prinsipnya, ambil yang baik, buang yang buruk. Anda bisa mempelajari produk kompetitor dan mengembangkannya, sehingga produk yang akan Anda tawarkan nantinya memiliki kualitas dan nilai jual yang lebih baik.
Promosi yang Aktif dan Efektif
Tanpa adanya promosi, produk Anda tidak mungkin dikenal oleh masyarakat. Oleh karena itu, promosi penting dilakukan agar brand produk Anda semakin kuat dan memiliki nilai jual yang tinggi di mata konsumen.
Promosi tidak boleh dilakukan dengan sembarangan. Promosi yang terlalu sering bisa membuat masyarakat jenuh dan bosan. Oleh karena itu, gunakanlah strategi promosi yang efektif, misalnya dengan menerapkan jadwal yang teratur dan memanfaatkan media sosial dengan baik.
Kenali Kebiasaan Konsumen
Keberadaan konsumenlah yang membuat bisnis Anda dapat terus bertahan. Anda perlu mengetahui sifat dan kebiasaan konsumen dalam membeli produk, sehingga Anda bisa memberikan pelayanan yang terbaik.
Mempelajari kebiasaan konsumen memungkinkan Anda untuk merangkul konsumen dengan lebih erat, sehingga konsumen akan merasa lebih dekat dan nyaman dengan produk Anda. Kondisi seperti inilah yang dapat memberikan keuntungan lebih banyak dalam jangka panjang.
Gunakan Digital Marketing
Perkembangan teknologi informasi memunculkan tipe-tipe konsumen yang memiliki kecenderungan berbelanja secara online, karena dinilai lebih praktis serta terhindar dari keramaian. Internet membuka pintu yang lebar untuk konsumen dengan tipe ini.
Anda bisa menampilkan produk pada website, maupun sosial media seperti Facebook, Instagram, Twitter, ataupun yang lainnya. Tampilkan produk Anda semenarik mungkin, sehingga konsumen memiliki kesan pertama yang baik terhadap produk Anda. Dengan media sosial, Anda juga bisa berinteraksi langsung dengan konsumen, sehingga dapat terjalin hubungan yang baik. Pelajari disini untuk strategi pemasaran murah dan efektif melalui media sosial.
Menghadapi situasi bisnis yang ketat, memang membutuhkan strategi jitu yang bisa menyesuaikan dengan kondisi pasar. Selain strategi yang efektif, Anda juga perlu mengembangkan inovasi-inovasi yang berbasis teknologi, misalnya dengan melibatkan payment gateway dalam website bisnis UKM Anda. Dengan adanya payment gateway, Anda bisa menerima pembayaran dari berbagai metode dan dari berbagai bank.
Xendit, salah satu platform penyedia payment gateway di Indonesia, dapat membantu bisnis Anda untuk berkembang dengan strategi yang tepat. Melalui Xendit, Anda dapat memberikan nilai lebih kepada konsumen dalam hal kenyamanan dan keamanan berbelanja online di website Anda.
Xendit menyediakan sistem dan teknologi untuk menerima pembayaran dengan berbagai metode dan dari berbagai bank. Seluruh transaksi di Xendit dilindungi oleh sistem Fraud Detection yang digunakan oleh VISA secara global.
Cari tahu selengkapnya mengenai Payment Gateway Terbaik di website kami atau segera daftar dan coba demo gratis Xendit sekarang!