Buat akun gratis dalam 5 menit! Daftar sekarang

Blog

Dapatkan update terbaru terkait industri fintech, produk Xendit dan dapatkan tips untuk mengembangkan produk Anda.

3 Cara Berbelanja Online Tanpa Rekening dan Kartu Kredit Ini Wajib Anda Coba!

Xendit
Terakhir diperbarui: Agustus 27, 2020
 •  3 min read

Literasi keuangan bagi konsumen Indonesia harus lebih ditingkatkan untuk mengimbangi perkembangan pasar online yang semakin bertumbuh. Upaya kesiapan untuk konsumen dalam menerima perubahan dunia digital yang kian cepat, dapat dilakukan dengan memberikan pengetahuan dan meningkatkan kemampuan mengelola keuangan.

Konsumen harus memiliki wawasan cukup untuk melakukan transaksi yang aman, seperti aktivitas jual beli online melalui e-commerce yang melibatkan berbagai metode pembayaran. Karena kesadaran meningkatkan pengetahuan seputar akses pembayaran, merupakan tahap awal dari kesiapan konsumen menerima perkembangan pasar online yang pesat.

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyampaikan bahwa jumlah konsumen Indonesia yang telah memiliki rekening masih berada dalam persentase 34,8%. Namun seiring munculnya data tersebut, perubahan terjadi pada aktivitas masyarakat, yaitu dari belanja konvensional berpindah ke belanja online. Apabila dibandingkan dengan jumlah pertumbuhan e-commerce yang signifikan dalam kurun waktu terakhir, maka kepemilikan rekening tidak sebanding lurus dengan peningkatan toko online yang terjadi. Hal ini cukup membuat resah para pemilik bisnis online.

Data yang dipaparkan terkait kepemilikan rekening merepresentasikan bahwa masyarakat Indonesia masih rendah dalam bertransaksi menggunakan rekening bank. Padahal metode pembayaran melalui transfer bank yang melibatkan rekening adalah yang paling banyak digunakan. Ini artinya metode pembayaran selain transfer bank seperti kartu kredit malah lebih jarang digunakan.

Kasus tersebut mendorong para pelaku bisnis online banyak menciptakan solusi kreatif untuk menanggapi permasalahan yang dialami konsumen. Maka dari itu, berbagai metode pembayaran dihadirkan untuk memudahkan masyarakat melakukan transaksi ketika berbelanja online. Berikut metode-metode yang dihadirkan selain bank transfer dan kartu kredit, sehingga konsumen yang belum memiliki rekening bank tetap bisa bertransaksi.

1. Cash on Delivery (COD)

Cash on Delivery (COD) telah dikenal luas di dunia jual beli, sebab konsumen sudah cukup terbiasa dengan metode pembayaran ini. COD merupakan layanan yang memungkinkan konsumen melakukan pembayaran pada saat barang yang dipesan telah sampai dan diterima oleh pembeli. Metode COD jauh lebih praktis jika dibandingkan dengan metode pembayaran yang lain. Selain itu, Anda juga bisa melakukan pengecekan secara langsung atas barang yang Anda pesan.  

Disamping metode pembayaran COD yang dikatakan sebagai alternatif transaksi terbaik untuk bisnis online, metode ini juga memiliki keterbatasan. Metode pembayaran COD hanya mampu menjangkau wilayah-wilayah tertentu. Tidak semua area bisa dilayani oleh pihak toko online karena berbagai faktor, tergantung pada kebijakan dari setiap toko online tersebut. Keterbatasan yang lain adalah tidak semua toko online menyediakan layanan COD. Beberapa e-commerce yang menyediakan metode pembayaran tersebut diantaranya Tokopedia, Bukalapak, Lazada, Elevenia, MatahariMall.

2. Pembayaran Transaksi Melalui Outlet Retail

Source: freepik.com

Berbagai bisnis online di Indonesia telah menyediakan layanan penerimaan pembayaran melalui retail outlet seperti Alfamart, sehingga bagi konsumen yang memiliki kendala untuk menggunakan metode pembayaran lain dapat memanfaatkan fasilitas ini. Karena membayar belanja online melalui retail outlet prosesnya sangat sederhana, yaitu cukup membayar transaksi ke kasir retail outlet terdekat. Saat ini beberapa e-commerce di Indonesia telah menyediakan metode penerimaan pembayaran retail outlet, diantaranya Tokopedia, Blibli.com, Bukalapak, Lazada dan JD.ID.

3. Membeli Barang dengan Cicilan Tanpa DP dan Kartu Kredit

Anda bisa berbelanja barang dengan metode pembayaran cicilan ketika ingin melakukan pembelian suatu produk,namun budget belum juga mencukupi. Berbagai pilihan layanan cicilan yang hadir di Indonesia kini menawarkan kemudahan untuk membeli barang impian Anda. Kredit instan tersebut bisa Anda lakukan tanpa kepemilikan kartu kredit dan DP. Beberapa e-commerce di Indonesia yang telah menyediakan metode pembayaran kredit instan melalui kerjasama dengan penyedia layanan kredit seperti Kredivo.

Itulah cara berbelanja tanpa menggunakan rekening dan kartu kredit yang bisa Anda coba. Untuk memastikan bahwa keamanan transaksi Anda terjamin, pilihlah toko online yang menggunakan sistem payment gateway seperti Xendit. Karena Xendit memberikan berbagai fitur keamanan untuk semua metode pembayaran online yang diakomodasi. Metode-metode pembayaran tersebut diantaranya transfer bank, virtual account, kartu kredit dan retail outlet seperti Alfamart. Selain keamanan transaksi Anda terjamin, berbelanja di toko online yang menggunakan Xendit memberikan kebebasan untuk Anda dalam memilih metode pembayaran.

Jika Anda memiliki toko online langganan yang belum menggunakan Xendit, Anda bisa merekomendasikannya. Karena saat ini Xendit menyediakan free trial yang dapat digunakan secara gratis oleh pemilik usaha online.

Cari tahu selengkapnya mengenai Payment Gateway Terbaik di website kami atau segera daftar dan coba demo gratis Xendit sekarang!

Artikel terkait

You’re currently on our [current] site. Would you like to visit our [suggest] site instead?